Category Archives: East Jakarta

Marugame Udon

Standard

Begitu dengar kata udon, di bayangan saya terlintas mie dengan ukuran tebal yang bertekstur kenyal. Well, which is saya gak begitu enjoy makan mie jenis seperti itu. Jadi ketika Marugame buka outlet di Jakarta, saya tidak terlalu ingin mencobanya. Tapi saya takjub juga melihat antrean customer yang tidak ada habisnya di cabang Gandaria City.

 

Udon itu apa sih? Kalau sesuai standard udon itu berbentuk bulat seperti pipa dengan diameter di atas 1.7 mm. Terbuat dari tepung terigu berprotein sedang/rendah yang diulen dengan air & sedikit garam. Setelah adonan dipotong-potong, udon bias langsung direbus. Biasanya dimakan bersama kuah yang dibuat dari dashi dengan tambahan kecap asin yang disebut tsuyu.

 

Nah untuk kedatangan perdana saya, langsung to the point aja bertanya apa menu andalannya. Saya dianjurkan untuk memesan Niku Udon (IDR 40.909k). Semangkuk udon dengan kuah coklat muda bening, disajikan dengan topping irisan beef tipis serta ditaburi daun bawang dan tepung yang sudah digoreng ala kremes. Untuk daun bawang, garlic, kremes dan cabai potong bias nambah sesuka hati. Suapan pertama saya coba kuahnya terlebih dahulu. Rasanya gurih dan segar, perpaduan manis dan asinnya pas untuk lidah saya. Lalu saya coba tekstur udon-nya. Ternyata tidak sekenyal bayangan saya, jadi lebih mudah dikunyah. Untuk daging beef-nya super empuk, mirip irisan beef di Yoshinoya. Ditambah taburan cabai potong dan kremes yang kriuk-kriuk, saya bisa katakan hidangan ini enak. Bahkan setelah kenyangpun, sama sekali tidak terasa neg seperti kalau kita makan ramen.

Niku Udon Marugame

Untuk side dish-nya saya tambahkan Tamago (IDR 6.363k) alias telur mentah. Lalu saya juga order Broccoli Tempura (IDR 9.091k), Skewered Tofu Roll (IDR 10.909k) dan Ebi Tempura (IDR 12.727k).

Side Dish Marugame

Suka sekali dengan Broccoli Tempura-nya, crispy banget. Untuk tofu dan ebi tempuranya lumayan lah, standard. Kalau gak suka broccoli, ada yang cuma gorengan veggiesnya saja. Untuk minuman saya pesan Hot Ocha (IDR 9.091k).

Veggies Tempura Marugame

Secara keseluruhan rasanya memuaskan. Saya sendiri sudah kali yang kedua mampir disini.

 

Mall Taman Anggrek, 3rd Floor

Letjen S Parman Kav. 21

Slipi – Jakarta Barat

 

Gandaria City Mall, UG Floor

Jl. KH. M. Syafii Hadzani No.8

Kebayoran Lama – Jakarta Selatan

 

The Baywalk, Green Bay Pluit, 2nd Floor

Jl. Pluit Karang Ayu 3

Jakarta Utara

 

Bintaro Xchange Mall, G Floor

Jl. Boulevad Bintaro Jaya, Sektor 7

Bintaro – Jakarta Selatan

 

Summarecon Mall Serpong, Downtown Walk

Jl. Boulevard Gading Serpong

Serpong – Tangerang

 

Mall Ciputra Cibubur, G Floor

Jl. Alternatif Cibubur

Cileungsi KM 4, Jakarta Timur

 

Mall Artha Gading, 1st Floor

Jl. Boulevard Artha Gading Selatan No. 1

Kelapa Gading – Jakarta Utara

 

Kota Kasablanka, LG Floor Unit $11-12

Jl. Casablanca Raya Kav. 88

Kuningan – Jakarta Selatan

 

 

 

Ayam Betutu Khas Gilimanuk

Standard

Sudah bukan rahasia lagi kalau Bali menjadi destinasi turis asing maupun local. Dari pantai, budaya dan lokasi spa-nya yang menakjubkan membuat nama Bali masyur di mancanegara. Bahkan pulau dewata ini lebih tersohor namanya dibanding Indonesia. Banyak org asing yang tidak tahu kalau Bali ini terletak di Indonesia. Wew!

Selain hal-hal di atas, yang bikin hati ini kangen sama Bali adalah kulinernya. Yup, dengan campuran bumbunya yang khas benar-benar membuat masakan Bali ini sangat special. Bahkan untuk beberapa lidah mungkin terasa agak ‘strong’, nyaris seperti rasa jamu begitu deh!

Salah satu hidangan yang populer adalah ayam betutu. Betutu ini biasanya berupa ayam atau bebek utuh yang berisi bumbu, kemudian dipanggang dalam api sekam. Betutu biasanya disajikan pada upacara keagamaan atau adat.

Untuk bumbunya sangat rumit. Dari cabai merah, rawit, kemiri, bawang merah, terasi,bawang putih, ketumbar, serai, merica, lengkuas, pala, kunyit, daun jeruk purut, jahe, kencur, garam dan gula; semuanya diolah dan tada…jadilah hidangan betutu ini. Susaaahhh ya….makanya kalau mau buat sendiri juga ribet, dan belum tentu juga jadinya bakal sama seperti yang di Bali.

Di Jakarta sendiri, langka banget resto yang khusus menjual hidangan khas Bali ini. Salah satu yang selalu saya kunjungi yaitu yang berada di daerah Selatan.

Di sini saya biasanya wajib order Ayam Betutu ½ ekor (IDR 55k). Ayam yang telah diungkep dengan bumbu khas Bali ini disajikan agak nyemek, ada kuahnya sedikit dan dilumuri dengan topping bumbunya. Rasanya gurih asin pedas. Very delicious! Bumbunya meresap sampai ked aging bagian dalam. Klop banget kalau disantap dengan nasi putih hangat, dijamin bakal nambah terus,haha….

Ayam Betutu Gilimanuk

Karena saya spicy lover, saya juga membeli tambahan Sambal Matah (IDR 15k). Sambal ini terbuat dari bawang merah, cabai rawit, serai, terasi bakar, garam kemudian ditambahkan minyak kelapa asli dan diberi air perasan jeruk limau. Glek! Langsung nelan ludah. Selain itu juga memesan Plecing Kangkung (IDR 10k). Masakan ini terbuat dari kangkung yang direbus dan disajikan dalam keadaan dingin dan segar dengan sambal tomat yang terbuat dari cabai rawit, garam, terasi dan tomat. Sluuurrrp! Padukan saja ketiga hidangan itu, pasti celana bagian perut kita akan jadi sempit seketika setelah habis menyantapnya.

plecing kangkung & sambal matah gilimanuk

Gak komplit rasanya kalau di sini saya tidak pesan Nasi Campur Bali (IDR 40k). Seporsi nasi putih lengkap dengan sate lilit, urap, tum ayam, pepes ikan, ayam sisit, telur, udang bumbu bali, ares, kacang goreng dan sambal matah benar-benar mengundang selera. Paduan lauknya sempurna banget untuk perut yang sedang lapar. Cocok buat penggemar masakan dengan cita rasa asin dan pedas.

nasi campur bali gilimanuk

Jl. Wolter Monginsidi No. 63 A

Kebayoran Baru

Jakarta Selatan

Ph: 021-7233245

 

Balai Pustaka Timur No. 25

Rawamangun

Jakarta Timur

Ph: 0813-38597455

 

Jl. Pluit Indah No. 25

Jakarta Utara

Ph: 021-66606388

 

Jl. Merdeka No. 88

Renon – Denpasar Bali

Ph: 0361-263464

 

Jl. Raya Tuban No. 2 X

Tuban – Kuta Bali

Ph: 0361-757535

 

Jl. Buluh Indah No. 51

Denpasar – Bali

Ph: 0361-7407509

 

 

Foodpanda Indonesia

Standard

Situasi paling menyebalkan bagi saya adalah berada di rumah dalam situasi perut lapar, tidak tersedia kendaraan untuk pergi keluar, ditambah lagi makanan yang ingin saya lahap saat itu tidak menyediakan jasa delivery. Such a disaster for me!

Berharap saat itu ada yang mendengar teriakan lapar dari perut saya dan tiba-tiba….tada….makanan favorit saya sudah ada di depan mata! Khayalan tingkat tinggi sepertinya …Atau mengarang bebas tingkat Internasional tepatnya, haha….

So…..ketika saya mendengar tentang Foodpanda, saya sebagai seorang foodie, absolutely langsung gembira luar biasa! Foodpanda adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa food delivery secara online.

Beraneka ragam makanan dari restaurant favorit serta hidangan dessert sampai minuman alcohol/non alcohol tersedia. Dari makanan Indonesian, Western, Italian, Japanese, dsb lengkap terdapat dalam website mereka (www.foodpanda.co.id). Seluruh selera lidah kita benar-benar dimanjakan di sana.

Cara order-nya pun sangatlah praktis dan mudah. Kita tinggal sign up saja di website mereka, isi data pribadi kita (nama, alamat pengiriman, nomor handphone), pilih restaurant yang kita mau, klik menu yang kita inginkan, lalu sistem mereka akan otomatis menghitung berapa total yang harus kita bayar. Lalu kode validasi data akan dikirimkan langsung ke nomor handphone kita, kemudian kita tinggal masukkan nomor tersebut di tampilan website foodpanda.

Dalam waktu sekitar 5 menit, customer service mereka langsung menghubungi saya melalui telepon untuk mengkonfirmasi pesanan saya serta detail alamat saya. Sore ini saya mencoba untuk memesan frozen yoghurt. Di website mereka tertulis delivery time untuk masing-masing restaurant, tentunya tergantung dengan jarak lokasi pengiriman kita. Di situ, pesanan saya diperkirakan akan tiba dalam waktu 1 jam. Saya mengirimkan order saya via online pada pukul 15.30 WIB.

Kira-kira 10 menit kemudian, customer service mereka kembali menelepon saya untuk memberikan informasi bahwa kurir di restaurant tersebut baru tersedia pada pukul 17.00 WIB. Karena memang frozen yoghurt tidak terlalu urgent untuk saya santap saat itu juga, maka saya tidak terlalu mempermasalahkan hal tersebut dan memutuskan untuk menunggu. Malah saya acungi dua jempol untuk service dari Foodpanda ini, setiap hitungan menit sangatlah berharga untuk mereka, setiap keterlambatan diinformasikan terlebih dahulu kepada customer. Great job!

Sekitar pukul 17.30 WIB, kurir Foodpanda sudah ada di depan rumah. Wow, lebih cepat 30 menit dari waktu antar yang diperkirakan. Surprise! Jenis pesanan saya yang berupa frozen yoghurt ini bisa saya katakan cukup tricky, karena kalau mereka sampai terlalu lama mengantarkan pesanan saya, akibatnya tentu frozen yoghurt saya akan menjadi cair. Namun ketika saya buka, ternyata frozen yoghurt masih dalam keadaan beku dan bisa langsung saya nikmati tanpa saya masukkan freezer terlebih dahulu.

Dapat saya simpulkan bahwa Foodpanda ini adalah merupakan solusi praktis bagi siapa saja yang tinggal di kota metropolitan yang super sibuk. Untuk ibu-ibu rumah tangga yang tidak sempat memasak untuk keluarganya, atau pegawai kantoran yang sedang dikejar deadline, atau seperti saya yang sedang malas keluar rumah dan enggan berjumpa dengan kemacetan yang semakin parah, I think this is the best way out for you! Selain di Jakarta, jasa Foodpanda juga tersedia di kota besar lainnya, seperti Tangerang, Bogor, Bandung dan Bali. Fyi, Foodpanda juga telah merambah kancah Internasional, seperti di Singapore, Malaysia, India, Vietnam, Thailand, Pakistan & Taiwan. Jadi dari segi pelayanannya sudah pasti menggunakan standar Internasional.

Ini kali pertama saya mencoba jasa dari Foodpanda, dan saya pastikan tentunya ini bukan untuk yang terakhir kali. Foodpanda is the best solution for your busy day! Just try it, friends! Very recommended!

Foodpanda Indonesia

www.foodpanda.co.id

Free Hotline: 021-50111388

Pondok Ikan Bakar Kalimantan

Standard

This restaurant location is out of Jakarta, but it’s easy to find. The position is 200 meters from Cimanggis Toll Booth. Very simple & open air concept restaurant. You have to reserve the seat first if you plan to come to this place during lunch time.

Pondok Ikan Bakar Kalimantan

Their specialty is Ikan Patin Bakar Bambu or Chili Catfish grilled inside the Bamboo (price 90 K to 130 K, depend on the fish’s weight). You can choose the weight of the fish by yourself. The fish is marinated by their spicy seasoning and grilled it inside the bamboo. The bamboo give the smoke sensation that soaked to the fish meat. The catfish texture is so fatty, I love that! Very yummy and I guarantee you will ask for extra rice!

Ikan Patin Bakar Bambu

I also order Udang Balado or Chili Shrimp (price 50 K). The taste is mediocrity, not as good as I expected.

Udang Balado

All food are served with 3 kind of chili : Balachan Chili, Mango Chili and Dabu-Dabu.

Sambal

Pondok Ikan Bakar Kalimantan

Jl. Raya Tapos No. 1, Tapos

(200 meters out from Cimanggis Toll Booth)

Phone: (021) 8751395 / 8762217